Nganjuk . srjatim.co.id Sebagai upaya melestarikan adat istiadat dan budaya peninggalan Leluhur atau nenek moyang Babinsa Koramil 0810/15 Rejoso Serma Sahari menghadiri kegiatan Doa bersama dan Sedekah Bumi di Desa Kedungpadang Kecamatan Rejoso Kabupaten Nganjuk. Jumat (25/04/2025)
Tradisi Sedekah Bumi atau Nyadran merupakan upacara adat yang melambangkan rasa syukur kepada Allah S.W.T yang telah melimpahkan rezeki melalui bumi, berupa segala bentuk hasil bumi seperti padi, palawija dan lain sebagainya.
Desa Kedungpadang merupakan salah satu Desa yang masih memegang teguh dan melestarikan budaya-budaya peninggalan nenek moyang yang tak lekang oleh perubahan zaman, salah satunya perayaan sedekah bumi.
Perayaan yang rutin dilaksanakan setiap tahun ini dihadiri oleh Supranoto, S.H (Kades), Serma Sahari (Babinsa), Brigadir Hendra (Bhabinkamtibmas), Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan warga masyarakat Desa Kedungpadang.
Dalam kesempatan tersebut Serma Sahari menyampaikan “Memberikan apresiasi dan mendukung penuh atas pelestarian budaya peninggalan leluhur seperti acara sedekah bumi yang merupakan tradisi kearifan lokal yang harus dijaga kelestariannya di masa modern seperti saat ini.
Menurutnya dengan acara sedekah bumi seperti ini bisa menumbuhkan motivasi dan semangat kepada generasi muda untuk terus melestarikan budaya peninggalan para leluhur kita ditengah-tengah perkembangan zaman yang semakin modern, di mana anak muda zaman sekarang lebih condong dengan budaya barat daripada meneruskan budaya leluhur yang dianggapnya kuno. Ucap Babinsa…..
Sementara itu Kepala Desa Kedungpadang Bpk. Supranoto mengatakan bahwa prosesi kegiatan ini diawali dengan ziarah dan tabur bunga ke makan tokoh masyrakat dan keluarga serta dilanjutkan dengan acara sedekah bumi.
Pak Kades menjelaskan “Sedekah Bumi merupakan tradiri tahunan sebagai bentuk rasa syukur kepada sang pencipta Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rezeki melalui bumi yang sekaligus permohonan masyarakat agar diberikan kesehatan, keselamatan, rizki yang melimpah serta dijauhkan dari bala dan bencana. Sedekah bumi ini sebagai simbol penghormatan dan penghargaan masyarakat kepada alam sebagai karunia yang besar. Ucap Pak Kades….
Komentar