Nganjuk – Babinsa Koramil 0810/11 Prambon Serda Puguh Mawardi bersama perangkat Desa Nglawak dan warga masyarakat melaksanakan kerja bakti membersihkan lingkungan dan menanam pohon di jalan masuk desa Nglawak. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga kebersihan lingkungan dan menciptakan lingkungan yang hijau, sejuk, dan nyaman. Kemarin Selasa (18/03/2025)
Serda Puguh Mawardi mengatakan, “Kami bersama perangkat desa dan warga masyarakat berupaya untuk menciptakan lingkungan yang bersih, hijau, dan sehat. Kami ingin memastikan bahwa Desa Nglawak menjadi tempat yang nyaman untuk ditinggali.”
Kegiatan kerja bakti meliputi membersihkan sampah, dan menanam pohon di pinggir jalan. “Kami berharap dengan adanya kegiatan ini, lingkungan di Desa Nglawak dapat menjadi lebih bersih, hijau, dan asri,” ujar Untoro Kepala Desa Nglawak.
Komentar